12.23.2019

>> KARYA SENI TINGGI, SAAT LUKISAN ABSTRAK BERCERITA

Karya seni tinggi dengan style abstrak modern karya pelukis master Heno Airlangga adalah lukisan sarat dengan makna, pesan dan filosofi, lukisan dilukis dengan tehnik finger painting yaitu sapuan serta goresan cat menggunakan jari tangan langsung diatas media kanvas, sehingga menghasilkan karya seni abstrak berkarakter dan istimewa, lukisan bersertifikat keaslian dari pelukis langsung.

Judul: Memburu fatamorgana
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 150cm x 150cm
Media: Cat Akrilik diatas kanvas
Tahun: 2019

Pesan, makna dan filosofi lukisan:
Saat diri dikuasai nafsu serakah yang menginginkan segalanya, tidak pernah cukup dengan apa yang ada pada diri nya, dia terus berburu dalam ilusi dunia untuk mendapatkan apa yang di inginkan, bahkan dengan segala cara untuk mencapainya. Dia tersesat dalam Dunia ilusi dan terus berburu fatamorgana bahwa didepan adalah sesuatu yang bisa membuatnya cukup dan puas, tetapi setelah ia mendapatkan apa yang di inginkanya, ia tidak pernah merasa bahwa itu cukup.

Sepanjang hidupnya dihabiskan untuk memburu keinginan –keinginan yang tiada berujung, berburu kekayaan, berburu kekuasaan, berburu kesenangan untuk diri nya sendiri, ia tertipu oleh fatamorgana ilusi Dunia, ia melupakan dan menganggap remeh hal-hal sederhana seperti meluangkan waktu untuk keluarga, peduli dan memberi perhatian untuk orang-orang sekitar dan lingkungan, dimana kebahagiaan sesungguhnya tersimpan didalamnya.

Kejenuhan dan kehampaan ia tutupi dengan menumpuk kekayaan dan mencari kesenangan untuk dirinya sendiri, ia memburu fatamorgana keinginan yang ada didalam pemikiranya, namun tidak pernah mendapatkan apa itu kebahagiaan yang sesungguhnya, karena ia telah melupakanya.

Lukisan abstrak seolah membentuk bukit – bukit terjal dan pegunungan, ini adalah alam imajinasi, membayangkan seolah diri terbang ingin mencapai bukit didepan yang ingin dituju, setelah sampai ada keinginan lain untuk terbang kembali menuju bukit berikutnya yang tampak indah, setelah sampai ada keinginan lagi untuk mencapai gunung didepanya yang tampak gagah dan indah, begitu seterusnya tanpa ada ujung, tidak tahu apa sebenarnya yang dicari, tapi hanya ingin memuaskan dan mencari kesenangan dari ilusi imajinasi yang tiada berujung, dan begitulah menurut imajinasi saya mengenai gambaran jiwa-jiwa yang memburu kekayaan, kekuasaan  dan kesenangan untuk dirinya sendiri.

Informasi harga dan pembelian lukisan:
Email: javadesindo@gmail.com
Telp-Whatsapp: 081 329 7 329 11

No comments: