4.29.2014

>> LUKISAN ANEKA BUNGA DALAM GAYA IMPRESIONIS BERKARAKTER

Keindahan aneka lukisan bunga dalam gaya lukisan impresionis, sangat menonjolkan karakter goresan cat yang berkarakter, indah dan ekspresif, sebuah karya seni tinggi untuk koleksi kebanggaan ataupun untuk investasi benda seni jangka panjang.

Menggunakan material lukisan diatas canvas berkualitas tinggi, cat acrylic berbasis air yang ramah lingkungan dan berdaya tahan hingga ratusan tahun

Lukisan karya sang pelukis profesional, yang mendedikasikan hidupnya untuk berkarya menciptakan karya-karya lukisan berkualitas dan bernilai seni tinggi. Setiap lukisan dilengkapi sertifikat keaslian lukisan langsung dari pelukis Heno Airlangga, untuk keamanan dan keotentikan koleksi lukisan jangka panjang.

Galeri online Pelukis master Heno Airlangga



Judul: Charm of plumeria
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 51cm x 68cm
Medium: Cat acrylic on canvas
Tahun: 2014




Judul: Buds of Tropical Plumeria
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 51cm x 68cm
Medium: Cat acrylic on canvas
Tahun: 2014





 Judul: Charm of lotus
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 51cm x 68cm
Medium: Cat acrylic on canvas
Tahun: 2014





 Judul:  The beauty of Mexican sword plant
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 51cm x 68cm
Medium: Cat acrylic on canvas
Tahun: 2014





 Judul:  The night rose
Pelukis: Heno Airlangga
Ukuran: 51cm x 68cm
Medium: Cat acrylic on canvas
Tahun: 2014





4.26.2014

>> BEN HEINE DENGAN KARYA SENI TIGA DIMENSI NYA YANG MENDUNIA

Bagi seorang yang mempunyai bakat seni, menciptakan sebuah karya seni pastilah menjadi suatu kewajiban yang tidak tertulis untuk dirinya sendiri. Seperti halnya seniman yang bernama Ben Heine, ia terus berkarya menghasilkan karya seni tiga dimensi yang menakjubkan.

Ben Heine adalah seorang illustrator yang juga sekaligus fotografer berbakat asal Belgia sukses menciptakan karya seni tiga dimensi dan karya seninya tersebut berhasil menjadi karya seni yang mendunia.
Salah satu contoh karya seni tiga dimensinya yang terkenal adalah sebuah proyek berseri yang berisi kolaborasi antara Pensil dengan Camera.

Melalui pemikiran kreatifnya, ia memadukan antara seni dengan gambar yang akhirnya menghasilkankan dua sudut pandang berbeda yang hadir dalam satu frame sama. Ben kemudian berhasil menciptakan perspektif dengan cara mencocokkan garis dan pemandangan latar belakang.

Tidak sampai di situ saja, dengan bakat yang dimilikinya, Ben juga berhasil menciptakan gambar tiga dimensi yang ia abadikan dengan kamera.

Untuk menghasilkan gambar tiga dimensi yang tidak biasa, terkadang Ben turut memasukkan dirinya ke dalam gambar sebagai objek tiga dimensi tersebut sambil melakukan percobaan dengan bayangan, sudut dan perspektif. Berikut hasil karya seni tiga dimensi Ben Heine:

Posting by JAVADESINDO Art Gallery
Galeri online khusus lukisan berkelas













4.25.2014

>> LUKISAN " POHON BERUMUR 4845 TAHUN "


Title: The Methuselah tree ( The oldest tree in the world )
Artist: Heno Airlangga
Size: 51cm x 81cm
Medium: Oil on canvas
Year: 2014

Pohon  Methuselah yang diabadikan dalam karya seni tInggi, lukisan diatas canvas. Pohon ini sempat mendapat julukan sebagai organisme non kloning tertua di muka bumi. Mau tahu berapa usianya? Pohon ini sudah berumur 4845 tahun. Diperkirakan ia tumbuh sejak tahun 2832 SM. Pohon ini berhasil melalui dua milenium dan masih tetap tumbuh subur sampai sekarang.

Pohon berjenis Pinus longaeva ini tumbuh di White Mountains,  Inyo County, California. Tetapi lokasi tepatnya dirahasiakan hingga hari ini untuk mencegah usaha pencurian. Maklum, karena keunikannya pohon ini memang menjadi incaran para kolektor. Nama Methuselah sendiri diambil dari Alkitab, dari seorang tokoh yang berumur 969 tahun.

Galeri online pelukis Master Heno Airlangga


4.24.2014

>> LUKISAN POHON TERKENAL DI DUNIA


Title: The living tree
Artist: Heno Airlangga
Size: 51cm x 81cm
Medium: Oil on canvas
Year: 2014

Lukisan pohon kehidupan, pohon ini merupakan satu-satunya makhluk hidup yang mampu bertahan hidup di tanah yang sangat gersang dan tandus mulai tahun 1583 hingga sekarang.
Pohon ini terletak di Bahrain, uni emirat arab. Menurut keterangan warga sekitar yang dikutip Amazing Beautiful Place, pohon kehidupan ditanam pada tahun 1583. Pohon ini tampak unik hingga menjadi salah satu objek wisata yang dicari di Bahrain karena ia adalah satu-satunya makhluk hidup yang berhasil bertahan di tengah tandus nya gurun.

Meskipun area sekitarnya sangat gersang, tetapi pohon ini tetap tumbuh subur dan sehat. Diperkirakan akarnya yang tertanam jauh di dalam tanah berhasil menemukan sumber air bawah tanah yang menopang kehidupannya. Pohon ini adalah salah satu pohon unik terkenal di Dunia, sehingga menarik setidaknya 50.000 turis tiap tahunnya. Belakangan ini di sekeliling pohon tersebut diletakkan pagar agar terhindar dari tangan-tangan jahil. Sebab banyak pengunjung iseng yang mencoret dan mengukir nama mereka di batang pohon.

Keunikan dan keajaiban pohon kehidupan terlukis dengan indah dan abadi diatas goresan canvas, dalam sebuah karya seni.

Galeri online pelukis Master Heno Airlangga

4.23.2014

>> LUKISAN SEPASANG KUDA SIMBOL KASIH SAYANG


Title: Untold expression
Artist: Heno Airlangga
Size: 81cm x 122cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Lukisan kuda jantan dan kuda betina sedang mengungkapkan ekspresi kasih sayang, ekspresi dunia hewan yang bagi padangan manusia adalah sebuah ekspresi atau ungkapan cinta tanpa kata, namun bagi sepasang kuda ini, adalah bahasa kasih sayang yang secara detail tentang ungkapan kasih sayang nya hanya dipahami oleh sepasang kuda itu sendiri.

Kuda coklat dan kuda hitam, meski berbeda warna tapi tak menghalangi rasa kasih sayang, apalah arti sebuah warna, dan kuda pun memahami yang terpenting mereka adalah sesama jenis kuda, dan itulah naluri hewan yang telah ditanamkan oleh Tuhan untuk setiap binatang, berkasih sayang untuk berkembang biak namun tetap dalam batasanya masing-masing, yaitu dalam satu jenis.

Lukisan ini menyampaikan pesan kasih sayang, juga bisa sebagai simbol cinta, dilukis dengan goresan-goresan cat berkarakter dipadu dengan kombinasi warna indah, menjadikan sebuah karya seni berkelas untuk koleksi seni kelas tinggi, karya seni memukau dari sang pelukis profesional dan bertalenta Heno Airlangga.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga


4.22.2014

>> LUKISAN KINCIR ANGIN DIATAS PEMANDANGAN ALAM LUAS


Title: Windmill, sunny day
Artist: Heno Airlangga
Size: 82cm x 112cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Lukisan kincir angin dipinggiran sungai di hari yang cerah di negeri Belanda, kincir angin ini difungsikan sebagai pengubah arah angin dan irigasi, kincir angin mulai digunakan di negeri belanda sejak abad 13, pada lukisan ini memiliki perspektif pemandangan alam luas, sehingga memanjakan mata saat melihat lukisan ini, ditambah dengan kombinasi warna-warna alam menyejukan mata.

Keunikan dan nilai lebih ada pada lukisan kincir angin ini, karakter goresan khas dari pelukis, kematangan kombinasi kekayaan warna dan imajinasi kesatuan dalam sebuah lukisan pemandangan alam luas, dengan obyek utama kincir angin.


Aura kesejukan, kebebasan dan ketenangan terpancar dari lukisan pemandangan alam ini, sangat istimewa untuk koleksi seni berkelas, dan untuk dekorasi keindahan disetiap ruangan interior.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga


4.21.2014

>> LUKISAN ANAK KUCING, KOLEKSI SENI KELAS TINGGI


Title: Kitten hiding
Artist: Heno Airlangga
Size: 81cm x 111cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Kelucuan seekor anak kucing bermain diatara tumpukan kain woll, berlari, berlompat dan bersembunyi diantara lipatan-lipatan kain. Dunia anak kucing adalah kelucuan, dimana sering membuat manusia tertawa gemas menyaksikan tingkah polah kelucuan si anak kucing. Bermain dan menggoda anak kucing adalah mengasyikan, kepolosan dan kelucuan begitu nampak pada muka si kucing kecil.

Karya seni  yang melukiskan anak kucing lucu dan menggemaskan, bermain  diantara lipatan kain woll, lukisan dengan goresan berkarakter, sebuah karya seni berkelas untuk koleksi seni kelas tinggi.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga

4.20.2014

>> MATAHARI TERBENAM DIBALIK RUMPUT LIAR, INDAH DIATAS LUKISAN CANVAS


Title: Silhouette of the grass
Artist: Heno Airlangga
Size: 51cm x 83cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Melukiskan nuansa alam, menyaksikan saat-saat matahari terbenam dari balik rumput liar di sebuah telaga, terasa suasana berbeda dan unik akan keindahan matahari terbenam.

Ekpresi setiap goresan cat pada lukisan, menjadikan keindahan nan unik terombinasi dengan apik pada karya seni ini. Juntaian setiap ranting dan helai rumput terlihat tegas saat melihat matahari terbenam dibalik rumput-rumput liar ini.

Matahari  terbenam adalah salah satu waktu terindah untuk menyaksikan keindahan alam, keindahan pergantian siang dan malam, kombinasi berbagai warna alam terlihat pada waktu ini, sebagaimana lukisan ini, melukiskan keindahan saat matahari terbenam diatas media canvas dalam gaya lukisan impresionis dengan karekter goresan cat unik.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga

4.19.2014

>> DUNIA ANAK-ANAK DALAM LUKISAN DIATAS CANVAS

Title: Manten – mantenan
Artist: Heno Airlangga
Size: 81cm x 112cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Lukisan berjudul manten-mantenan, manten berasal dari bahasa jawa tengah khususnya wilayah Solo, jogjakarta dan semarang, manten dalam bahasa Indonesia berarti pernikahan.

Dalam setiap perayaan pernikahan atau mantenan adat masyarakat jawa, terutama anak-anak kecil senang menyaksikan perayaan tersebut, karena biasanya perayaanya cukup meriah, sebagai anak kecil setiap momen yang berkesan dan mengasyikan dalam pikiranya akan ditiru, salah satunya adalah manten-mantenan, kepolosan anak kecil, mereka tidak peduli apa itu pernikahan, yang menjadi keasyikan bagi mereka adalah kemeriahan perayaan mantenan, laki-laki dan perempuan dihias cantik dan tampan, dengan aneka jenis dan warna bunga menghiasi.


Sebagaimana dalam lukisan ini, 4 anak kecil sedang bermain manten-mantenan, ada anak laki dan perempuan yang dihias dengan bunga-bunga, dan mereka adalah manten nya, dua anak lainya seolah sebagai juru rias nya. Anak-anak kecil ini bermain riang menikmati kemeriahan meniru sebagaimana dalam perayaan mantenan. Lukisan ini menyampaikan kepolosan dunia anak-anak, dunia bermain dan dunia berekspresi.

Galeri online pelukis master Heno Airlangga


4.16.2014

>> KEINDAHAN LUKISAN MELATI AIR, DALAM GAYA IMPRESIONIS


Title: The beauty of Mexican sword plant
Artist: Heno Airlangga
Size: 51cm x 83cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Lukisan bertema “bunga melati air di atas bambu air” bunga yang sangat bergantung dengan air, keindahan warna bunga putih mempesona setiap mata yang memandangnya. Bunga melati air nampak segar pada pagi hingga siang hari, hanya bertahan dalam satu hari, dan terus akan digantikan oleh kuncup-kuncup bunga melati air lainya.

Bunga melati air yang diabadikan dalam lukisan diatas canvas, sebuah karya seni tinggi, dalam gaya impresionis, sangat indah dengan goresan-goresan kuas unik, dipadu dengan kombinasi warna-warna matang.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga


4.12.2014

>> LUKISAN SEORANG KAKEK, DALAM KEHIDUPAN SEDERHANA

Title: Old man of Javanese
Artist: Heno Airlangga
Size: 80cm x 112cm
Medium: Acrylic on canvas
Year: 2014

Sebuah karya lukisan yang melukiskan sosok sederhana kakek tua, tinggal di pedalaman desa dengan nuansa alami apa adanya, nuansa kehidupan pedesaan  yang diambil pada tahun 2014, jauh dari hingar bingar kemajuan kehidupan modern. Duduk dengan santai diatas gelondongan kayu jati sebagai kursinya, Kakek tua berpakaian kaos dan kain sarung.

Meskipun hidup dalam kesederhanaan apa adanya, akan tetapi kedamaian dan ketenangan dimiliki olek kakek tua ini, badanya yang bungkuk termakan usia, namun kekuatan dan kesehatanya melebihi orang tua seumuran yang hidup di perkotaan, bahkan lebih sehat dari orang yang umurnya jauh lebih muda. Sumber makanan alami adalah konsumsi tiap hari meskipun alakadarnya, sawah adalah medan olah raga tiap hari bagi kakek ini, yang sekaligus sebagai mata pencaharian dalam memenuhi nafkah harianya.

Lukisan karya Heno Airlangga adalah pelukis profesional, Lukisan realis dengan sapuan kuas brushstroke dan perpaduan warna matang, menjadikan setiap lukisan karyanya berkualitas karya seni tinggi. Pada lukisan bertema kake tua ini, dia ingin menyampaikan pesan akan kesederhanaan apa adanya, dari sebuah kehidupan yang jauh dari peradaban modern, sekaligus bisa menggali ingatan akan sosok seorang ayah atau seorang kakek masa lalu, saat kita masih kecil.

Adalah sebuah keistimewaan dalam mengkoleksi karya lukisan berkualitas tinggi ini, sebuah lukisan sederhana memiliki makna yang dalam. Saat ini adalah waktu yang tepat untuk mengkoleksi lukisan ini, sekaligus untuk investasi, dengan harga terendah saat ini Karena dalam waktu kedepan, nilai lukisan karya Heno Airlangga akan terus merangkak naik nilainya, lukisan bersertifikat keaslian langsung dari Pelukis.

Galeri online Pelukis Master Heno Airlangga


4.04.2014

>> “ A WHEAT FIELD WITH CYPRESSES “ LUKISAN VAN GOGH KOLEKSI MUSEUM NASIONAL LONDON

Salah satu lukisan karya pelukis maestro ternama Dunia Vincent van gogh, lukisan berjudul “A Wheatfield with Cypresses “ yang dilukis pada awal bulan September 1889, melukiskan pemandangan alam ladang gandum disisi pegunungan, dengan obyek utama pohon cypress, hampir semua lukisan van gogh dilukis langsung dari obyeknya, sebagaian besar lukisan van gogh bertema tentang pemandangan alam ladang gandum dan pegunungan, termasuk salah satunya lukisan “A Wheatfield with Cypresses “ .

Saat ini, lukisan “A Wheatfield with Cypresses “ dikoleksi oleh museum seni nasional London, Inggris. Dan menjadi salah satu lukisan masterpiece yang populer diantara lukisan karya van gogh lainya, dan dipastikan lukisan ini bernilai diatas US 100 juta dollar ( diatas 1 triliun rupiah ). Lukisan ini juga pernah mengisi salah satu adegan dalam film Hollywood bergenre action, yang dibintangi aktor Cyril Raffaelli, David Belle dan Philippe Torreton, dalam film berjudul  “ Ultimatum “ yang dirilis pada tahun 2009, dimana dalam salah satu adegan tersebut, lukisan ini menjadi sasaran buruan utama benda koleksi seni yang paling berharga.

JAVADESINDO Art Gallery memiliki salah satu koleksi lukisan repro “A Wheatfield with Cypresses “ asli lukisan tangan, ukuran 54cm x 74cm, lukisan repro berkualitas tinggi, harga ditawarkan Rp.5,5 juta. Untuk anda yang berminat mengkoleksi versi lukisan repro nya, bisa langsung menghubungi JAVADESINDO Art Gallery.

Posting by JAVADESINDO Art Gallery